Pudin Rextor

Sabtu, 22 Desember 2012

Melintas di Jalan Basah dengan Aman



Permukaan jalan basah, dipastikan licin. Karena itulah, saat harus melintasinya, meluncurlah dengan hati-hati kendati kembang telapak ban masih bagus. 
"Kalau sudah bertemu air, semua jadi berbeda. Antara ban dan permukaan jalan terdapat lapisan air (aquaplanning). Akibatnya, daya cengkram ban berkurang atau bisa saja hilang," jelas Chandra Alim, pebalap mobil nasional. Menurutnya, beberapa hal yang harus diperhatikan saat harus melalui jalan basah. 
1.  Kurangi kecepatan saat melintasinya. Hal tersebut dapat membantu Anda mengontrol arah mobil dengan baik.
2. Jaga jarak aman dengan kendaraan di depan dua kali saat jalan kering. Bila mobil direm pada permukaan jalan basah, jarak lebih jauh. Jangan mengerem secara mendadak, apalagi tidak dilengkapi ABS. Operasikan pedal rem secara bertahap (kocok) sehingga kecepatan berkurang dan setelah itu berhenti. 
3. Hati-hati saat melintasi genangan air. Karena cengkeraman ban berkurang atau tidak ada sama sekali, mobil tidak bisa dikontrol dengan baik. Bahkan, jika pedal rem ditekan mendadak, risiko sangat berbahaya. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar